Thursday, March 26, 2020

#Agam Siaga Covid19, Pemkab.Agam Siapkan Operasi Pasar Khusus 


Lubukbasung, kaba12.com --- Bupati Agam Dr.H.Indra Catri instruksi gugus tugas percepatan penanganan penyebaran covid19 kabupaten Agam untuk menggelar operasi pasar khusus untuk mengantisipasi keresahan masyarakat dalam menyikapi perkembangan kondisi saat ini.

Operasi pasar akan digelar diseluruh wilayah kabupaten Agam, terutama untuk bahan-bahan pokok utama jntuk kebutuhan konsumsi harian masyarakat.

Hal itu disampaikan bupati Agam 7 instruksi khususnya menyikapi perkembangan kondisi di lapangan terkait dengan penyebaran covid19 di Sumatera Barat, Kamis,(26/3).

Ditegaskan Indra Catri, Gugus Tugas  Percepatan Penanganan Covid19  Kabupaten Agam diminta secara maksimal untuk mengantisipasi masyarakat tidak keluar rumah, sementara untuk kebutuhan sehari-hari harus disiapkan cadangan yang bisa dikonsumsi masyarakat.

Upaya “merumahkan” masyarakat sesuai dengan strategi social distancing dan physical distancing harus didukung dengan ketersediaan pangan terutama kebutuhan bahan pokok untuk kebutuhan harian masyarakat, dimana untuk hal itu, Pemkab.Agam tengah menyiapkan operasi pasar khusus.

Mencermati hal ini, Bupati Agam Indra Catri, menginstruksikan Gugus Tugas Percepatan Penangana Penyebaran Covid19 Kabupaten Agam, segera mencarikan solusi, termasuk meiminta seluruh masyarakat terutama kaum ibu, mengurangi aktivitasnya ke pasar, dan memanfaatkan tanaman dan sayuran perkarangan yang sudah  ditanam selama ini termasuk memanfaatkan ikan dan ternak ayam untuk kebutuhan konsumsi.

“ Hal itu penting dilakukan seluruh masyarakat,ditengah upaya penanganan yang secara intensif dilakukan pemerintah, termasuk mengantisipasi dampak yang berpotensi terjadi, termasuk dalam masalah pangan, “ tegas Indra Catri.

HARMEN

No comments:

Post a Comment