Sunday, February 25, 2018

Ada Festival, Dua Ruas Jalan Dekat Danau Sunter Ditutup hingga Sore

Jakarta, kaba12.com --- Suku Dinas Perhubungan Jakarta Utara menutup dua ruas jalan di dekat Danau Sunter sehubungan dengan adanya Festival Danau Sunter pada hari ini, Minggu (25/2). Dua ruas jalan yang ditutup yakni Jalan Danau Sunter Selatan dan Jalan Danau Permai Timur. Penutupan jalan akan diberlakukan hingga pukul 17.00 WIB.


Petugas Suku Dinas Perhubungan Jakarta Utara telah memasang traffic cone untuk menutup ruas jalan tersebut. "Rencananya kegiatan hingga pukul 17.00 WIB. Kendaraan kami arahkan parkir di GOR Sunter melalui Jalan Danau Permai Raya," ujar Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Utara Benhard Hutajulu.


Benhard meminta masyarakat yang akan melintasi ruas jalan tersebut untuk mencari jalan alternatif. Masyarakat yang datang dari arah Kepala Gading menuju Kemayoran, kata Benhard, bisa melintasi rute alternatif melalui Jalan Boulevard Barat - Jalan Yos Sudarso - Jalan Sunter Utara - Jalan Sunter Barat - Kemayoran atau melalui Jalan Yos Sudarso - Jalan Sunter Kemayoran - Jalan HBR Motik - Kemayoran. Sementara dari arah sebaliknya, masyarakat bisa melintasi rute alternatif melalui Jalan HBR Motik - Jalan Danau Sunter Barat - Jalan Danau Sunter Utara - Jalan Yos Sudarso - Kelapa Gading atau melalui Jalan HBR Motik - Jalan Sunter Kemayoran - Jalan Yos Sudarso - Kelapa Gading. Benhard menyebut, ratusan aparat dikerahkan untuk mengamankan Festival Danau Sunter ini.


"Pengamanan hari ini ada 900 personel gabungan dari kami, Satpol PP, TNI, dan kepolisian," kata Benhard.


Dalam acara ini, Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno akan bertanding dengan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti. Sandi akan berenang, sementara Susi akan bermain paddling di Danau Sunter yang sudah dibersihkan.


Sumber : kompas.com


(dany)

No comments:

Post a Comment