Thursday, April 2, 2020

Pemuda Pancasila Eksis Bantu Warga Siaga Covid19


Lubukbasung, kaba12.com --- Personil Koti Mahatidana Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Agam eksis berperan dalam upaya penanaganan dampak penyebaran pandemic covid19 di kabupaten Agam.

Berbagai aksi sosial yang dilakukan, selain penyemprotan disinfektan, seluruh personil Koti Mahatidana PP Agam diterjunkan untuk bergabun dalam satgas siaga covid19 di berbagai nagari yang ada di kabupaten Agam.

Seperti halnya di Lubukbasung, personil Koti Mahatidana PP Agam dibawah komando Anto Japank, berperan optimal dalam membantu antisipasi penyebaran covid19, bahkan bersama seluruh personil, Koti Mahatidana PP Agam, membagi 3 tim, dalam mendistribusikan bantuan pangan untuk masyarakat di nagari Lubukbasung,Jumat,(3/4).

Menurut Anto Japank, Dan Koti Mahatidana PP Agam, pihaknya sejak ditetapkannya kondisi tanggap darurat bencana covid19 di kabupaten Agam, sudah menyiapkan personil yang setiap saat siap terjun ke lapangan membantu masyarakat.

Bahkan, ditegaskan Anto Japank, pihaknya siap membantu pemerintah,jajaran kepolisian dan TNI yang saat ini secara maksimal melakukan berbagai langkah antisipasi penyebaran covid19 di kabupaten Agam.

“ Saat ini, kami membagi 3 tim untuk mengantarkan bantuan pangan dari Pemkab.Agam untuk masyarakat yang terdampak langsung, dan kami akan terus berperan, dalam berbagai aksi sosial apalagi dalam misi kemanusiaan saat ini, “ tegas Anto Japank lagi.

Sebelumnya, personil Koti Mahatidana PP Agam juga sudah melakukan aksi mandiri penyemprotan disinfektan ke rumah-rumah penduduk, bergabung bersama tim Polres dan Pemkab Agam dalam penyemprotan massal cairan disinfektan di wilayah hukum Polres Agam serta aksi-aksi sosial lain, yang kini masih intensif dilakukan di berbagai kecamatan.

HARMEN

No comments:

Post a Comment