Tuesday, April 7, 2020

Edison Katik Basa Alihkan Pokir Rp 800 juta Untuk Penanganan Covid-19


Bukittinggi, KABA12.com --- Anggota DPRD Bukittinggi atas nama Edison Katik Basa, juga turut mengalihkan ana pokir yang telah dianggarkan tahun 2019 lalu dan direalisasikan tahun 2020 ini, untuk penanganan covid-19 di Bukittinggi.

Anggota DPRD Bukittinggi dari fraksi Karya Pembangunan, Edison Katik Basa, menjelaskan, pada tahun 2019 lalu, telah dimasukkan sejumlah kegiatan untuk masyarakat, melalui dana pokok pikiran (pokir) nya selaku anggota dewan. Kegiatan itu, akan direalisasikan tahun 2020 ini.

"Namun, karena musibah non alam ini, kami coba alihkan dulu anggaran tersebut untuk penanganan covid-19 di Bukittinggi. Karena memang saat ini pemerintah daerah sangat membutuhkan banyak biaya untuk penanganan covid-19 dan juga penanganan warga terdampak dari pencegahan covid-19. Semoga ini bermanfaat dan dapat membantu warga kita," jelasnya kepada KABA12.com, Selasa (07/04).

Edison Katik Basa, meminta maaf kepada masyarakat Guguak Panjang pada umumnya, yang sebelumnya telah dijanjikan untuk berbagai kegiatan fisik dan non fisik dari dana pokir tahun 2019, terpaksa ditunda dulu. Karena memang kondisi penyebaran covid-19 ini, sangat butuh banyak dana untuk penanganannya.

"Kami minta maaf kepada warga, karena kegiatan yang telah direncanakan sebelumnya, terpaksa kita tunda dulu. Pengalihan dana pokir ini, juga digunakan untuk kepentingan masyarakat. InsyaAllah yang tertunda sekarang, kita prioritaskan pada pokir ditahun 2020 ini, untuk direalisasikan 2021 mendatang," tegasnya.

(Ophik)

No comments:

Post a Comment