Tuesday, June 11, 2019

Banjir Lumpur Kembali Rendam Galapuang



Maninjau, kaba12.com --- Banjir lumpur kembali merendam jorong Galapuang, nagari Tanjung Sani, kecamatan Tanjung Raya, Selasa,(11/6).

Banjir lumpur luapan sungai di Galapuang itu, sudah yang ketiga terkait dalam sepekan terakhir, menyusul hujan lebat yang melanda wilayah Tanjung Raya, Selasa sore ini.

Informasi yang diperoleh kaba12.com, banjir disertai lumpur sudah memenuhi ruas jalan, pemukiman penduduk dan sarana lain. Bahkan, mesjid Istigfar yang menjadi langganan direndam lumpur kembali dipenuhi material banjir tersebut.

Informasi yang diperoleh kaba12.com dari Miswardi, TKSK Tanjung Raya, menyebutkan, luapan sungai Galapuang, kembali memenuhi pemukiman warga pasca hujan lebat Selasa siang.


Bahkan, mesjid yang berada di bawah posisi jalan, sudah dipenuhi lumpur disertai luapan air, bahkan halaman dan lantai mesjid sudah dipenuhi lumpur.

Dalam dua kali musibah sebelumnya masyarakat, bersama tim gabungan sudah membersihkan tumpahan lumpur yang memenuhi mesjid dan ruas jalan.

Saat ini, curah hujan masih tinggi di kawasan itu, dan dikuatirkan luapan air dan lumpur disertai material lain masih akan terjadi, mengingat kondisi badan sungai yang rawan banjir.

HARMEN

No comments:

Post a Comment