Friday, May 24, 2019

BAZNAS Agam Salurkan Zakat Konsumtif Lebaran Rp. 1,4 Milyar

Lubukbasung, KABA12.com --- Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Agam menyalurkan zakat konsumtif sebesar Rp. 1.465.200.000 untuk membantu 6.665 Honorer Sekolah, Tenaga Harian Lepas Kecamatan dan OPD, serta Guru TPA/MDA/TPQ di daerah itu dalam menyambut Idul Fitri 2019.

"Ini sudah menjadi agenda tahunan kita BAZNAS Agam menyalurkan zakat konsumtif sehingga penerima zakat dapat membeli sesuatu keperluan untuk mereka berlebaran," kata Ketua BAZNAS Agam, Eldi Zein, usai penyaluran zakat konsumtif lebaran bagi Tenaga Harian Lepas OPD di masjid Agung Nurul Falah Lubukbasung, Jumat (24/05).

Dia menjelaskan, jumlah zakat konsumtif lebaran yang disalurkan tahun ini meningkat dari tahun sebelumnya, tak hanya itu jumlah mustahiknya pun meningkat pada Ramadhan 1440 Hijriah. 

"Pada tahun 2018 lalu, konsumtif lebaran disalurkan sebanyak Rp. 1,1 Milyar dengan mustahik sekitar 5.700 orang. Sekarang meningkat, konsumtif lebaran disalurkan sebanyak Rp.1,4 Milyar kepada 6.665 orang mustahik. Hal itu dikarenakan jumlah tenaga honorer meningkat dan tahun ini guru TPA/MDA/TPQ juga diberi seluruhnya," jelas Ketua BAZNAS Agam.

Eldi Zein menyebutkan, untuk tenaga honorer sekola serta guru TPA/MDA/TPQ ditingkat kecamatan konsumtif lebaran diberikan sebesar Rp. 200.000 per orang. Sementara untuk THL ditingkat OPD konsumtif lebaran diberikan sebesar Rp. 300.000 per orang.

(Jaswit)

No comments:

Post a Comment